Software & Aplikasi HP

Inilah Perangkat Yang Dapat Update Android 5.0 Lollipop Dalam Waktu Dekat

Sistem operasi Android terbaru yaitu Android 5.0 Lollipop baru saja dirilis pada hari Rabu (15-10-2014). Beberapa vendor telah mengumumkan tablet dan smartphone mereka yang segera mencicipi manisnya Android Lollipop ini. Empat vendor besar tersebut adalah Google, Motorola, Sony dan HTC.

Google, sang pemilik Android telah mengumumkan jajaran Nexus mereka yang akan mendapat update Android Lollipop dalam waktu dekat. Nexus tipe apa saja?. Berikut diantaranya: Nexus 4, Nexus 2012, Nexus 5, Nexus 7 2013 dan Nexus 10, serta gadget berbasis Google Play Edition.

Senada dengan Google, Motorola juga akan memberikan update kepada beberapa smartphonenya yaitu: Moto X dan Moto G keluaran pertama (2013), Moto X dan Moto G generasi kedua (2014), Moto E, Droid Mini, Droid Ultra, Droid Ultra Maxx dan Moto G (4G LTE).

Sementara pabrikan asal Jepang, Sony Mobile berencana akan melakukan update Android Lollipop untuk jajaran Xperia Z milik mereka. Apa saja?, berikut diantaranya: Xperia Z Ultra Google Play Edition, Xperia Z, Xperia Z Ultra, Xperia Z1, Xperia Z1S, Xperia Z2, Xperia Z3, Xperia Z3v, Xperia ZL, Xperia ZR, Xperia Z1 Compact, Xperia Z3 Compact, Xperia Tablet Z, Xperia Z2 Tablet dan Xperia Z3 Tablet Compact.

Update HP Android 5.0 Lollipop.
Google Android 5.0 Lollipop. Gamber: android.com.

Sedangkan pabrikan asal Taiwan, HTC juga akan melakukan update Android Lollipop untuk smartphone-smartphone andalan mereka yang diproduksi antara 2013 sampai 2014. Empat smartphone HTC yang mendapat update Android Lollipop dalam waktu dekat adalah: One M8, One M7, One Mini dan One Mini 2.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Inilah Perangkat Yang Dapat Update Android 5.0 Lollipop Dalam Waktu Dekat". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!