Handphone

Ini Spesifikasi dan Harga Resmi ZTE Nubia Z11

Fitur dan Spesifikasi ZTE Nubia Z11
ZTE Nubia Z11.

JBerita.com – Diperkenalkan minggu lalu di Cina, akhirnya spesifikasi dan harga ZTE Nubia Z11 resmi diumumkan. Smartphone Android berlapis material logam dan aluminium ini sudah dinanti dan kabarnya sudah puluhan juta yang telah memesannya.

Adapun spesifikasi ZTE Nubia Z11 diantaranya adalah mengusung chipset buatan Qualcomm Snapdragon 820 berarsitektur Kryo 64 bit / 14 nm dengan pengolah grafis (GPU) Adreno 530.

Ada dua tipe Nubia Z11 yang menggunakan prosesor tipe ini yaitu, dengan RAM 4 GB – penyimpanan internal 64 GB dan RAM 6 GB – penyimpanan internal 128 GB. Keduanya memiliki slot untuk menancapkan kartu memori eksternal jenis microSD hingga 200 GB.

Kamera utama ZTE Nubia Z11 merupakan kamera buatan Sony dengan resolusi 16 mega piksel. Beberapa fitur kameranya : 0.1s fast focus, 6P drive motor lens, Blue glass IR filter; NeoVision 6.0 camera system, F2.0 aperture, OIS optical stabilization, Handheld stabilization dan EIS electronic stabilization.

Sementara kamera belakangnya beresolusi 8 mega piksel dilengkapi fitur seperti 5P lens, Blue glass IR filter, F2.4 aperture, 80 degree wide Angle serta Beautify 2.0 technology.

Smartphone yang berjalan di Android 6.0 Marsmallow ini memiliki dimensi 151,8 x 72,3 x 7,5 mm dengan bobot 162 gram. Layarnya merupakan layar 5,5 inci beresolusi dengan 1920 x 1080 piksel, 403ppi, 16000K warna dengan teknologi Capacitive Touch Screen, Borderless screen serta dilengkapi pelindung Corning gorilla glass III.

Sebagai smartphone Android kelas menengah keatas, ZTE Nubia Z11 dibekali oleh sebuah baterai LiPo berkapasitas cukup besar yaitu 3.000 mAh yang telah mendukung pengisian daya cepat (Fast charging).

Rencananya, kedua tipe ZTE Nubia Z11 ini akan dipasarkan di Cina pada 6 Juli 2016. Lalu berapap harganya?.

Harga ZTE Nubia Z11 4GB
Harga ZTE Nubia Z11 4GB.
Harga ZTE Nubia Z11 6GB
Harga ZTE Nubia Z11 6GB.

Baca juga: Axon 7 Dari ZTE Resmi Dirilis Bersama ZTE VR, Ini Spesifikasi dan Fitur-Fiturnya.

Menurut situs Nubia Mobile Shop, harga ZTE Nubia Z11 RAM 4 GB dijual seharga $487.99 atau sekitar Rp 6,3 jutaan. Sementara harga Nubia Z11 dengan RAM 6 GB dijual seharga $499.99 atau sekitar Rp 6,5 jutaan (kurs Rp 13.100).

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Ini Spesifikasi dan Harga Resmi ZTE Nubia Z11". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!