OtomotifTips dan Trik

5 Cara Membersihkan Mesin Mobil Sendiri dengan Aman

JBerita.com – Salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat dimasa pandemi Covid-19 adalah melakukan perawatan ringan pada mobil, yaitu bersih-bersih. Tanpa harus keluar rumah dan keluar biaya, Anda bisa melakukannya sendiri dirumah. Sambil membersihkan bagian bodi mobil, tidak ada salahnya bagian mesin mobil juga dibersihkan.

Ya, membersihkan bagian mesin atau ruang mesin harus dilakukan jika sudah terlihat berdebu dan sangat kotor. Perawatan ini bertujuan supaya bagian mesin dan disekitarnya tetap terjaga kebersihannya. Terutama untuk menghindari korosi dan karat sedari dini. Namun tidak seperti membersihkan bagian luar mobil, membersihkan mesin mobil tidak bisa sembarangan dan harus hati-hati agar komponen yang ada didalam kap mesin tidak mengalami kerusakan.

Membersihkan Mesin Mobil Sendiri
Membersihkan Mesin Mobil Sendiri. (Astraworld)

Cara membersihkan kotoran di daerah atau bagian mesin mobil juga tergantung dari seberapa parah kotoran yang menempel. Jika hanya debu tipis, cukup dibersihkan menggunakan kain, kuas dan kemoceng yang lembut. Namun penanganan menjadi berbeda bilamana kotoran yang menempel berupa lumpur atau tanah keras. Anda tidak bisa hanya mengandalkan kain, kuas atau kemoceng. Ditambah lagi jika kotoran bercampur dengan oli.

Untuk membersihkan mesin mobil dari oli dan kotoran lumpur atau tanah kering, diperlukan air hingga cairan khusus atau engine degreaser. Disinilah Anda perlu hati-hati dalam menggunakan air supaya tidak merusak komponen kelistrikan mobil.

Sebelum membersihkan mesin mobil sendiri, sebaiknya Anda mengecek kuantitas air radiator, oli mesin dan minyak rem. Jika kurang segera ditambah.

Berikut 5 cara membersihkan bagian mesin mobil dengan aman:

  1. Pastikan kunci kontak mobil Anda dalam keadaan OFF.
  2. Lindungi komponen-komponen kelistrikan mobil Anda seperti sensor – sensor kelistrikan, ECU (Electronic Control Unit), box sekring, kabel, penghubung kabel hingga alternator. Ada baiknya, komponen-komponen kelistrikan ini dilindungi atau ditutupi terlebih dahulu dengan plastik. Jika Anda tidak mengetahui letak bagian komponen ini, Anda bisa melihatnya di buku pedoman manual kendaraan Anda.
  3. Untuk membersihkan bagian mesin yang terkena kotoran oli dan lumpur kering, gunakan engine degreaser. Teteskan kemudian ratakan dengan kuas. Diamkan kurang lebih sekitar 15 menit supaya cairan meresap.
  4. Setelah itu bilaslah dengan air. Anda harus hati-hati supaya percikan air tidak mengenai komponen kelistrikan mobil. Jika ada air yang mengenai komponen listrik, lap dengan kain dengan segera.
  5. Gunakan kain atau lap yang mudah menyerap air seperti chamois atau kanebo. Pastikan semua bagian mesin dan komponen yang ada didalam kap mesin termasuk sela-sela sambungan kabel yang terkena air di lap sampai benar-benar kering.

Jika sudah kering, Anda bisa menghidupkan mesin mobil dengan aman. Cukup mudah bukan? Itulah cara membersihkan mesin mobil sendiri. Mudah-mudahan tips otomotif kali ini bermanfaat.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Back to top button
error: Content is protected !!