Foto Pertama Xiaomi Mi 5 Beredar di Dunia Maya, Ini Penampakannya
Beijing – Vendor smartphone asal Cina Xiaomi terhitung telah menunggu selama tujuh belas bulan sejak memperkenalkan varian Mi 4 kepada publik. CEO Xiaomi sendiri, Lei Jun, telah mengklaim bahwa perangkat penerus Mi 4 akan sangat pantas untuk ditunggu kehadirannya. Kini, penampakan pertama dari Mi 5 muncul dan beredar luas di dunia maya.
Diwartakan oleh Phone Arena pada Sabtu (5/12/2015), foto pertama dari Mi 5 tersebut tersebar melalui situs Weibo, semacam Facebook khusus untuk warga Cina. Menurut gambar yang beredar, handset tersebut memiliki bezel sangat tipis dan penampilannya mirip dengan Mi Note. Masih menurut foto, Xiaomi dikabarkan akan membekali Mi 5 teknologi bernama Synaptics Clear Force yang setara dengan Force Touch.
Xiaomi Mi 5 juga kemungkinan besar akan memiliki layar yang terbentang seluas 5.2 inchi serta resolusi HD 1440 x 2560 pixel. Sebelumnya, sempat diberitakan juga bahwa ponsel pintar tersebut akan mengusung prosesor Snapdragon 820 serta quad core Adreno 530 dan RAM 4 GB, sementara kapasitas ruang penyimpanannya mencapai 64 GB.
Pada sektor kamera, Xiaomi Mi 5 akan diperkuat dual kamera. Kamera primer di bagian belakang memiliki kekuatan 21 MP yang tentunya sangat mumpuni dan berguna bagi mereka yang hobi fotografi via ponsel. Sementara kamera sekunder di bagian depan diperkirakan berkekuatan 8 MP serta berguna untuk video chat serta selfie.
Awalnya beredar kabar bahwa Mi 5 akan segera meluncur ke pasaran pada awal Desember tahun ini. Namun, kemungkinan besar ponsel pintar terbaru dari Xiaomi ini baru akan menyapa pecinta gadget pada bulan Februari mendatang atau setelah perilisan Samsung Galaxy S7. Hal ini dikarenakan Galaxy S7 merupakan ponsel dengan Snapdragon 820 yang pertama di dunia.
Sebelumnya Xiaomi telah sukses meluncurkan varian smartphone Redmi Note 3 serta tablet Mi Pad 2. Keduanya dilepas ke pasaran dengan spesifikasi gahar serta harga yang sangat terjangkau untuk kelas middle. Sementara rincian harga untuk Mi 5 sendiri belum diketahui secara pasti.