Nasional

Rahmat Noviar: Saya Ngeri Tinggal di Rumah Dinas Ini

MUARA ENIM – Hujan deras membuat dinding sepanjang 20 meter di belakang rumah dinas (rumdin) Camat Lawang Kidul jebol. Untungnya, dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa, karena penghuni rumah sedang tidak berada di tempat.

“Saat kejadian, kebetulan saya dan keluarga di Muara Enim. Kalau seperti ini kondisinya saya ngeri tinggal di rumah dinas ini,” ungkap Camat Lawang Kidul Rahmat Noviar, kemarin.

Dijelaskan, kejadian ini pada Senin (21/3) malam saat hujan deras. Jarak dinding penahan tanah tebing tersebut hanya 5 meter dengan bangunan rumah dinas camat.

Dindingnya jebol dan numbur rumah dinas camat. Seharusnya jarak dinding dengan rumah lima meter, tetapi ini benar-benar sudah numbur rumah,” imbuhnya.

Dinding penahan tanah jebol rumah dinas Camat terancam roboh
Dinding penahan tanah jebol, rumah dinas Camat terancam roboh.

Tambah Rahmat, atas kejadian ini pihaknya akan melaporkan musibah ini kepada Bupati Muara Enim dan dinas terkait. Dia berharap kepada Pemkab Muara Enim untuk segera mencarikan solusi atas musibah jebolnya dinding penahan tanah yang ada di belakang rumah dinasnya ini.

“Kita akan laporkan kejadian ini kepada bupati, dan sedang membuat laporan untuk Dinas Bina Marga. Karena ini musibah, jadi mudah-mudahan bisa secepatnya diatasi. Untuk sementara saya tidak tempati dulu, takut juga kalau kejadian ini terulang lagi,” jelasnya.(amr)

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Rahmat Noviar: Saya Ngeri Tinggal di Rumah Dinas Ini". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!