Nasional

Seleksi Petugas Haji di Muara Enim Minim Peserta

Seleksi Petugas Haji Muara Enim
Seleksi Petugas Haji Muara Enim. (ilustrasi: google)

MUARA ENIM – Seleksi petugas haji yang digelar Kantor Kementerian Agama (kemenag) Kabupaten Muara Enim Jumat (29/4) lalu minim peserta. Pada seleksi ditingkat Kabupaten Muara Enim yang digelar di aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim tersebut hanya diikuti sebanyak lima peserta untuk mengisi tiga posisi petugas.

Kepala kantor Kemenag Muara Enim, H M Arkan Nurwahiddin mengatakan kelima peserta tersebut mengisi posisi masing-masing untuk satu peserta memilih kategori Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, tiga orang mengikuti tes Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI) atau Ketua Kelompok Terbang (Kloter) dan satu peserta lainnya mengikuti tes Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) atau yang lebih dikenal dengan Petugas Pembimbing Ibadah.

“Pada seleksi petugas haji, kita sudah membuka informasi dan memberikan kesempatan bagi seluruh ASN Kemenag untuk mengikuti, tapi masih sedikit yang mendaftarkan diri. Mungkin ini juga berkaitan dengan panggilan Allah SWT,” ujarnya.

Menurut Arkan, rendahnya pendaftar petugas haji di Kemenag Muara Enim juga dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satunya calon petugas haji yang mendaftar harus pernah menunaikan ibadah haji dan memiliki pengalaman sebagai petugas. Selain itu, calon petugas juga harus lolos tes administrasi dan kesehatan.

“Belum lagi peserta juga harus lulus ujian tes, jadi selama seleksi calon petugas memang banyak mengikuti proses tahap sehingga sebegian dari mereka memilih mundur,” ungkapnya

Dijelaskannya, pelaksanaan rekrutmen petugas haji dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat kabupaten dan kota hingga tingkat provinsi. Pelaksanaan tes dilaksanakan sesuai prosedur dan seluruh
kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten dan kota.

Ditambahkan Arkan, dalam pelaksanaan tes Kemenag Muara Enim mempublikasikan pelaksanaan tes, agar semua lapisan masyarakat mengetahuinya. Bahkan untuk pelaksanaan tes lalu, Kemenag Muara Enim ditunjuk sebagai pilot project pelaksanaan zona integritas oleh inspektur jendral kemenag RI.

“Jadi kelima peserta tes hasil ujiannya telah diketahui ditingkat kabupaten, selanjutnya kelima peserta kembali diikutsertakan tes adu nilai seluruh calon petugas dari kabupaten kota lainnya ditingkat kekemanag provinsi Sumsel,” pungkasnya.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Seleksi Petugas Haji di Muara Enim Minim Peserta". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!