Nasional

Sopir Meninggal di Mobil Saat Menunggu Laode Achmad di Parkiran Kemendagri

JAKARTA – Wakijan (64) di temukan meninggal dunia oleh Maulana (36) yang bertugas sebagai Pengamanan Dalam (Pamdal) di dalam mobil yang sedang parkir dengan kondisi mesin mobil menyala, pendingin mobil juga menyala dan semua pintu kaca tertutup rapat.

Jenasah ditemukan di dalam Mobil Toyota yang terparkir di Gedung F Kantor Kementerian Dalam Negeri, pada Kamis (10/3/2016) sekitar pukul 10 Malam.

Wakijan adalah sopir pribadi dari Laode Achmad yang saat ini menjabat sebagai Kasubdit Penanganan Konflik di Kemendagri. Wakijan meninggal Dunia karena terlalu banyak menghirup karbondioksida yang keluar dari mesin mobil yang terus menyala saat terparkir.

Ilustrasi Jenazah
Ilustrasi Jenazah.

Menurut Kesubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Suyatno menjelaskan, penemuaan jenazah korban berawal saat Maulana yang bertugas sebagai Pamdal mengetok pintu mobil yang terparkir di halaman parkir dengan mobil menyalan, namun tidak ada reaksi sama sekali dari Wakijan.

“Saat di ketok, sopir tidur pulas, selanjutnya Maulana pergi untuk sholat Isya, selepas sholat Maulana kembali menghampiri mobil dan mengetok kembali, namun tidak ada jawaban dari dalam mobil” tutur Suyatno seperti dikutip dari kompas.com.

Karena tidak mendapatkan respon sama sekali akhirnya, Maulana melaporakan dan mengajak Anda (20) untuk membuka pintu mobil. Saat pintu mobil terbuka, diketahui sopir mobil tersebut sudah meninggal dunia dan kondisi mobil masih menyala, semua kaca tertutup rapat dan AC mobil menyala.

“Ditubuh korban tidak ada bekas penganiayaan, Korban meninggal karena sedang sakit, dengan ditemukannya sanaflu dan ponstan di dekat jenasah serta banyaknya karbondioksida yang dihirup oleh Wakijan,” Jelas Suyatno.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Sopir Meninggal di Mobil Saat Menunggu Laode Achmad di Parkiran Kemendagri". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!