Kesehatan

Kenali Gejala Demam Berdarah Sebelum Terlambat

Penyakit Demam Berdarah ini memiliki masa inkubasi virus dengue sekitar 4-7 hari. Inkubasi sendiri adalah jarak waktu virus dengue masuk pertama kali yang di tularkan melalui nyamuk Aedes Aegypti betina sampai gejala pertama muncul. Biasanya penderita DBD ini merasakan suhu badan yang cukup tinggi, suhu lebih dari 40 derajat Celsius.

Seperti di kutip dari laman alodoktor.com, Selain suhu badan yang cukup tinggi ada juga beberapa gejala DBD yang perlu dikenali, seperti:

  1. Nyeri di persendian dan otot
  2. Sakit kepala tak tertahankan
  3. Munculnya bintik-bintik merah pada kulit
  4. Sakit tenggorokan
  5. Nyeri pada perut dan mual-mual, kadang diikuti dengan muntah serta menurunnya nafsu makan
  6. Rasa sakit bagian belakang mata
  7. Pendarahan tidak wajar, seperti gusi berdarah, mimisan, atau darah pada air seni
Ilustrasi Gejala Demam Berdarah
Ilustrasi: Gejala Demam Berdarah (obatdemamberdarah)

Saat penderita mengalami minimal 2 gejala tersebut di atas, sebaiknya segera konsultasi ke tenaga medis atau dokter terdekat di sekitar lingkungan tempat tinggal. Biasanya dokter akan melakukan cek darah, guna memastikan apakah gejala ini ditimbulkan akibat gigitan nyamuk DBD atau ada masalah kesehatan yang lainnya.

Setelah penderita DBD diobati, gejala ini biasanya reda kurun waktu beberapa minggu. Sesudah mereda, biasanya penderita membutuhkan beberapa minggu lagi untuk dapat sembuh total. Umumnya penderita DBD akan merasa sangat lelah ketika gejala tersebut mulai mereda.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Kenali Gejala Demam Berdarah Sebelum Terlambat". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!