Handphone

2016, Huawei Siap Luncurkan Mate 8 Dan Honor 5X

Beijing – Vendor ponsel ternama asal Cina, Huawei, optimis untuk merilis Mate 8 serta Honor 5X di Amerika Serikat menyusul respon positif dari produk Nexus 6P yang telah terlebih dahulu diluncurkan. Dilansir dari Phone Arena pada Jumat (18/12/2015), pabrikan tersebut hendak memanfaatkan momen dengan menampilkan sekaligus dua ponsel pintarnya tahun depan.

Dilaporkan oleh Wall Street Journal, Huawei akan memperkenalkan dua smartphone anyarnya pada acara Consumer Electronics Show atau CES yang akan digelar pada tanggal enam sampai dengan sembilan Januari tahun 2016 mendatang.

Huawei Mate 8 sendiri merupakan produk ponsel pintar dengan balutan material logam serta berjalan pada sistem operasi Android Marshmallow terbaru. OS ini juga telah mengalami penyesuaian dengan adanya Huawei Emotion UI. Layar Mate 8 terbentang selaus 6 inchi serta mengusung resolusi yang lumayan besar dan memuaskan, yakni 1080 x 1920 pixel.

Spesifikasi Huawei Mate 8
Bocoran Spesifikasi Huawei Mate 8.

Sementara prosesor yang digunakan sudah berupa delapan inti atau octa core berjenis Hisilicon Kirin 950. Fitur lain yang tersemat dalam Mate 8 meliputi sensor sidik jari dan konektivitas yang telah mendukung 4G LTE. Sektor fotografi kamera bertumpu pada kamera primer berkekuatan 16 MP serta kamera sekunder sekuat 8 MP. Fitur yang melengkapi kamera ini termasuk Optical Image Stabilization atau OIS.

Kapasitas ruang penyimpanan dalam Mate 8 sudah mendukung slot microSD, sementara daya baterai yang ada sebesar 4000 mAh. Handset ini juga tersedia dalam dua pilihan model. Model pertama memiliki RAM 3 GB serta memori internal 32 GB. Sedangkan untuk model kedua memiliki RAM 4 GB dan memori internalnya sebesar 64 GB atau 128 GB.

Untuk Huawei Honor 5X, ukurannya lebih kecil dari Mate 8 karena layarnya pun hanya seluas 5.5 inchi dan resolusinya sebesar 1080 pixel. Dapur pacu Honor 5X menggunakan chip Snapdragon 615 dengan prosesor delapan inti serta RAM 2 GB dan memori internal 16 GB. Kamera belakang berkekuatan 13 MP sementara kamera depannya sebesar 5 MP. Daya baterai yang tersemat untuk Honor 5X sebesar 3000 mAh.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "2016, Huawei Siap Luncurkan Mate 8 Dan Honor 5X". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!