Handphone

Kerjasama Microsoft Dan Xiaomi Yang Menguntungkan Kedua Pihak

Microsoft dan Xiaomi berkolaborasi
Microsoft dan Xiaomi berkolaborasi.

JBerita.com – Xiaomi dan Microsoft dikabarkan telah melakukan pengumuman kerjasama untuk jangka panjang terkait dengan hak paten. Dalam kesepakatan kedua perusahaan itu, Xiaomi kini mendapatkan ijin untuk instalasi perangkat lunak Microsoft baik itu di tablet maupun ponselnya.

Piranti Lunak Microsoft yang bisa dunduh nantinya bukan saja Microsoft Office tapi juga Skype. Tentu ini merupakan sebuah langkah maju yang bisa meningkatkan citra Xiaomi yang semakin hari semakin besar pamornya.

“Melalui kerjasama ini, pengguna ingin mendapatkan akses ke aplikasi yang mereka inginkan. Dan Microsoft memberikan beberapa aplikasinya di ponsel Xiaomi,” ungkap Pegg Johnson yang merupakan wakil dari perusahaan Microsoft.

Tepatnya di bulan September, Xiaomi akan menyematkan aplikasi populer yang dimiliki Microsoft yaitu Word dan Excel serta Power Point, Skype dan juga Outlook.  Gadget Xiaomi yang bisa anda dapatkan untuk aplikasi tersebut adalah Redmi Note 3, Mi Max, MI 5 dan juga Mi 4s serta Redmi 3.

Dalam kesempatan yang spesial ini pula sekitar 1.500 paten yang merupakan karya Microsoft dijual ke Xiaomi. Aplikasi tersebut mencakup sistem komputasi awan, multi media dan juga produk komunikasi.

Dengan kerjasama ini, Wang Xiang yang merupakan juru bicara dari Xiaomi mengatakan bahwa perluasan pasar amat dimungkinkan, bukan hanya China dan negara Asia tenggara saja yang menjadi sasaran tapi skala global.

“Kerjasama yang tentu saja besar untuk kedua perusahaan ini,” Ungkap Wang pada suatu kesempatan.

Xiaomi sendiri dikabarkan oleh beberapa analis ingin menjadi pemain utama di luar China. Yang menjadi kendala adalah perlindungan hak paten yang katanya masih lemah menjadi penyebabnya.  Seorang analis mengatakan bahwa kesepakatan ini  dengan hak paten yang didapat cukup untuk melakukan penetrasi ke pasar di luar China.

Saat ini Xiaomi memang menjadi penguasa di pasar China namun posisinya terus diserang oleh banyak vendor yang tentu saja berani menawarkan harga yang jauh lebih murah dan karena itu, ekspansi ke luar China amat perlu dilakukan.

Dikabarkan pengiriman gadget Xiaomi di China selalu mengalami penurunan setiap tahunnya hingga mencapai 9 persen. Tekanan bukan hanya dilakukan oleh Samsung dan Huawei tapi juga merek merek seperti Vivo dan Oppo.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Kerjasama Microsoft Dan Xiaomi Yang Menguntungkan Kedua Pihak". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!