Nasional

SMAN 1 Muara Enim Raih Akreditasi Tertinggi di Sumsel

MUARA ENIM -SMA Negeri 1 Unggulan Muara Enim patut berbangga. Berdasarkan data hasil akreditasi yang dikeluarkan Badan Akreditasi Nasional Sekolah Menengah (BAN-SM) baru-baru ini, nilai akreditasi SMAN 1 Muara Enim tahun 2015 nyaris sempurna, yakni 98 dengan peringkat A.

Dengan demikian, SMA yang beralamat di Jalan Perwira No 1, Pelitasari, Kelurahan Pasar I Muara Enim itu meraih nilai tertinggi di Sumsel, dan mengungguli SMAN 1 Indralaya, SMAN 17 Palembang, dan SMAN 3 Kayu Agung.

Kepala SMAN 1 Muara Enim, H Darmadi SPd, MSi mengungkapkan rasa syukur atas keberhasilan sekolah yang ia pimpin dengan meraih nilai tertinggi, tidak hanya di Bumi Serasan Sekundang, namun se-Sumatera Selatan.

SMAN 1 Muara Enim Raih Akreditasi Tertinggi di Sumsel
SMAN 1 Muara Enim Raih Akreditasi Tertinggi di Sumsel.

“Atas akreditas A dengan nilai 98 ini, saya berharap agar warga sekolah bersama-sama untuk mempertahankannya. Caranya dengan meningkatkan kualitas SMAN 1 Muara Enim,” ungkap Darmadi, Selasa (2/2).

Di sisi lain, Darmadi juga berharap, agar nilai akreditasi tersebut dapat semakin memacu prestasi siswanya.

“Dengan nilai ini, kami juga berharap adanya bantuan dari pemerintah untuk sarana dan prasarana, karena SMAN 1 Muara Enim merupakan salah satu ikon Kabupaten Muara Enim,” ucapnya.

“Kedepan kami berusaha dan berupaya mempertahankan dan memenuhi perbaikan-perbaikan serta pelayanan kmepada peserta didik,” tukas Darmadi.

Tampilkan lebih banyak

Artikel terkait

Tinggalkan Komentar dan Diskusi Disini

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika. Diskusi atau komentar hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "SMAN 1 Muara Enim Raih Akreditasi Tertinggi di Sumsel". Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda! Klik tombol DISKUSI dibawah.

Back to top button
error: Content is protected !!